Mengungkap Misteri : Alasan Perawat/Bidan memilih menikah dengan abdi negara versi elnam info

(Sumber: F8 Management x L6 WO)

 

Sapaan ”Halo Dek” yang di gadang-gadang sering digunakan abdi negara untuk berkenalan dengan perempuan incarannya di media sosial.  Tapi elnamers sadar gak sih kalo banyak abdi negara yang memilih pasangan seorang perawat atau bidan? Kira-kira apa ya alasannya elnamers? Yuk Yuk Sini kita bahas.

Elnamers pasti tau kan, kalo profesi perawat atau bidan itu kebanyakan diisi oleh kaum perempuan, sehingga lingkungannya pun menjadi cukup feminim. Sedangkan, pada institusi militer dan kepolisian, lebih dominan diisi oleh kaum pria, yang menempuh pendidikan cukup keras, hal itu membuat mereka menjadi pria yang maskulin.

Kondisi ini lah yang  membuat kedua profesi tersebut mencari pasangan ke  lingkungan yang berbeda dari lingkungan mereka masing-masing. Para perawat terkadang mencari pasangan yang mampu memberikan keamanan, dan hal itu ada pada pria yang berprofesi tentara ataupun polisi.

Begitu juga sebaliknya, para abdi negara mencari perempuan yang telaten dalam merawat keluarga dan anak-anak, yang dirasa ada pada diri seorang perempuan berprofesi sebagai perawat. Hal tersebutlah yang terkadang membuat abdi negara dan perawat mempunyai kecocokan dalam menjalin hubungan.

Kalau kita lihat secara historis elnamers, abdi negara dan tenaga medis seperti perawat punya kedekatan pada saat di medan perang. Kedekatan di medan perang ini di gadang-gadang menjadi awal kisah cinta seorang abdi negara dan perawat. Hingga akhirnya, para senior di institusi tentara dan polisi ini menurunkan kebiasaan tersebut kepada setiap anggotanya.

Sampai saat ini, kebiasaan tersebut berkembang menjadi sebuah budaya dan menimbulkan stereotip yang sama di kalangan masyarakat.

Tapi elnamers, bukan berarti setiap abdi negara pasti menikah dengan perawat yaa.. masih banyak juga kok yang menikah dengan profesi lain. Jadi siap gak jadi incarannya?

Nah elnamers itu dia alasan yang bisa melatarbelakangi fenomena pernikahan antara abdi negara dan perawat.

 

Writing By : Rakka Albert Prayoga

Share on facebook
Facebook
Share on twitter
Twitter
Share on whatsapp
WhatsApp