
(Sumber: F8 Management x Elnam WO)
Seperti yang kita ketahui arti mahar erat kaitannya dengan simbol dari pernikahan, arti mahar juga sering kita kenal dengan sebutan mas kawin. Selain uang panai dari bugis dan uang japuik dari padang pariaman ternyata masih ada beberapa suku di Indonesia yang memiliki tradisi Mahar untuk keturunannya seperti berikut.
1. Mayam dari Aceh
Mayam diberikan oleh mempelai pria kepada mempelai Wanita dengan Penentuan jumlah mahar tergantung pada strata sosial yang dipegang oleh sang Wanita, yaitu berkisar antara 5 sampai 50 mayam. Nilai satu mayam setara dengan 3,3 gram emas yang jika dirupiahkan tergantung dari perkembangan harga emas per gramnya saat itu.
2. Belis dari Nusa Tenggara Timur
Di NTT Belis hampir selalu diberikan dalam jumlah yang besar dan tidak dapat ditawar, selain berupa uang, hewan ternak, dan benda berharga seperti kain adat, serta emas. Bentuk belis juga bisa beragam misalnya Suku Alor menggunakan Moko, Maumere menggunakan Gading Gajah, dan di Sumba menggunakan Mamuli.
3. Mahar Bowo dari Suku Nias
Mahar Bowo adalah syarat sah perkawinan suku nias. Uniknya mahar bowo ala pernikahan suku Nias didominasi dalam bentuk uang, babi, ataupun beras. Faktor yang paling menentukan jumlah bowo adalah tingkat pendidikan dan kekayaan sang Perempuan .
4. Jujuran adat Banjar
Konsep jujuran sebenarnya hampir mirip dengan uang panai suku Bugis dan faktor yang paling menentukan besaran nilai jujuran biasanya, semakin tinggi tingkat Pendidikan Perempuan maka semakin besar juga jujuran yang harus diberikan Selain itu jujuran juga menjadi simbol keseriusan pihak laki-laki dalam meminang seorang Perempuan.
5. Gegawaan dari Palembang
Bentuk gegawaan yaitu berupa selembar selendang songket, baju kurung songket, beberapa ponjen warna kuning berisi uang timbang pengantin, Uang Belanjo dan pengiring uang belanjo, lalu ada dua belas nampan berisi aneka macam barang keperluan pesta, serta kembang setandan yang ditutup kain sulam berenda.
Itulah berbagai jenis mahar di berbagai suku di Indonesia.
Writing By : Tiara Asvina